Terjemah Hadits Arbain Nawawi ke-2 Tentang Islam, Iman dan Ihsan

Nama kitab : Al-Arbaun An-Nawawiyah
Judul kitab Arab : الأربعون النووية
Judul terjemah : Terjemah Matan Hadits Arbain Nawawi
Mata Pelajaran : Hadits Nabi
Musonif : Yahya bin Syaraf An-Nawawi
Nama Arab : يحيى بن شرف النووي
Lahir : Nawa, 631 H/1233 M
Wafat : Damaskus, 676 H/ 1277 M
Penerjemah : Ahsan Dasuki

Terjemah Hadits Arbain Nawawi ke-2

Terjemah kitab hadits arbain nawawi ke 2Image by © LILMUSLIMIIN

Daftar Isi Terjemah Hadits Arbain Nawawi

  1. Terjemah Hadits Arbain Nawawi
  2. Terjemah Hadits Arbain ke 1 Tentang Niat dan Ikhlas
  3. Terjemah Hadits Arbain ke 2 Tentang Islam, Iman dan Ihsan
  4. Terjemah Hadits Arbain ke 3 Tentang Rukun Islam
  5. Terjemah Hadits Arbain ke 4 Tentang Proses Penciptaan Manusia
  6. Terjemah Hadits Arbain ke 5 Tentang Bid'ah
  7. Terjemah Hadits Arbain ke 6 Tentang Perkara Di Antara Halal dan Haram
  8. Terjemah Hadits Arbain ke 7 Tentang Agama adalah Nasihat
  9. Terjemah Hadits Arbain ke 8 Tentang Perintah Menegakkan Syahadat
  10. Terjemah Hadits Arbain ke 9 Tentang Menjauhi Larangan dan Melaksanakan Perintah
  11. Terjemah Hadits Arbain ke 10 Tentang Makanan dan Doa
  12. Terjemah Hadits Arbain Ke 11 Tentang Meninggalkan Hal Yang Meragukan
  13. Terjemah Hadits Arbain Ke 12 Tentang Meninggalkan perkara yang tidak penting
  14. Terjemah Hadits Arbain Ke 13 Tentang Cinta dan Kesempurnaan Iman
  15. Terjemah Hadits Arbain Ke 14 Hukum Menumpahkan Darah Muslim
  16. Terjemah Hadits Arbain Ke 15 Tentang Tanda Iman Kepada Allah dan Hari Akhir
  17. Terjemah Hadits Arbain Ke 16 Tentang Menahan Amarah
  18. Terjemah Hadits Arbain Ke 17 Tentang Perintah Berbuat Ihsan terhadap Segala Sesuatu
  19. Terjemah Hadits Arbain Ke 18 Tentang Bertakwa di manapun dan merubah keburukan dengan kebaikan
  20. Terjemah Hadits Arbain Ke 19 Tentang Wasiat Rasulullah kepada Abdullah bin Abbas
  21. Terjemah Hadits Arbain Ke 20 Tentang Sifat Malu
  22. Terjemah Hadits Arbain Ke 21 Tentang Iman dan Istiqomah
  23. Terjemah Hadits Arbain Ke 22 Tentang Amalan Untuk Masuk Surga
  24. Terjemah Hadits Arbain Ke 23 Tentang Kesucian Sebagian Dari Iman
  25. Terjemah Hadits Arbain Ke 24 Tentang larangan saling mendzholimi
  26. Terjemah Hadits Arbain Ke 25 Tentang Kaya dan Miskin bisa bersedekah
  27. Terjemah Hadits Arbain Ke 26 Tentang persendian yang wajib atasnya sedekah
  28. Terjemah Hadits Arbain Ke 27 Tentang Kebajikan Dan Dosa
  29. Terjemah Hadits Arbain Ke 28 Tentang Perkara Bid'ah
  30. Terjemah Hadits Arbain Ke 29 Tentang Amalan Yang Memasukkan Ke Dalam Surga
  31. Terjemah Hadits Arbain Ke 30 Tentang Hukum Yang Allah Tetapkan dan Allah Diamkan
  32. Terjemah Hadits Arbain Ke 31 Tentang Meraih Cinta Allah dan Manusia
  33. Terjemah Hadits Arbain Ke 32 Tentang Tidak Boleh Memberikan Madarat
  34. Terjemah Hadits Arbain Ke 33 Tentang Tidak Aturan Bersengketa
  35. Terjemah Hadits Arbain Ke 34 Tentang Melihat Kemungkaran
  36. Terjemah Hadits Arbain Ke 35 Tentang Persaudaraan
  37. Terjemah Hadits Arbain Ke 36 Tentang Keutamaan Membantu orang lain
  38. Terjemah Hadits Arbain Ke 37 Tentang Niat dan Amal
  39. Terjemah Hadits Arbain Ke 38 Tentang Larangan Memusuhi Wali Allah
  40. Terjemah Hadits Arbain Ke 39 Tentang Perkara yang Allah Ampuni
  41. Terjemah Hadits Arbain Ke 40 Tentang Manfaatkan Hidup Sebelum Mati
  42. Terjemah Hadits Arbain Ke 41 Tentang Iman dan Nafsu
  43. Terjemah Hadits Arbain Ke 42 Tentang Allah maha pengampun

Terjemah Hadits Arbain ke-2 Tentang Islam, Iman dan Ihsan

[عَنْ عُمَرَ رَضِيَ اللهُ تَعَالَى عَنْهُ أَيْضًا قَالَ: بَيْنَمَا نَحْنُ جُلُوْسٌ عِنْدَ رَسُوْلِ اللهِ ﷺ ذَاتَ يَوْمٍ إِذْ طَلَعَ عَلَيْنَا رَجُلٌ شَدِيْدُ بَيَاضِ الثِّيَابِ شَدِيْدُ سَوَادِ الشَّعْرِ لَا يُرَى عَلَيْهِ أَثَرُ السَّفَرِ وَلَا يَعْرِفُهُ مِنَّا أَحَدٌ، حَتَّى جَلَسَ إِلَى النَّبِيِّ ﷺ فَأَسْنَدَ رُكْبَتَيْهِ إِلَى رُكْبَتَيْهِ وَوَضَعَ كَفَّيْهِ عَلَى فَخِذَيْهِ

[Dari Umar Radhiallahu Anhu juga ia berkata ketika kami duduk bersama Rasulullah ﷺ pada suatu hari tiba-tiba datang seorang lelaki yang sangat putih bajunya sangat hitam rambutnya tidak terlihat padanya tanda-tanda perjalanan dan tidak ada yang mengenalnya seorangpun dari kami semua. Kemudian dia duduk menghadap Nabi ﷺ kemudian ia menyandarkan kedua lututnya pada lutut Nabi dan meletakkan kedua tangannya di atas paha Nabi

وَقَالَ: يَا مُحَمَّدُ أَخْبِرْنِيْ عَنِ الْإِسْلَامِ، فَقَالَ رَسُوْلُ اللهِ ﷺ: اَلْإِسْلَامُ أَنْ تَشْهَدَ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ، وَتُقِيْمَ الصَّلَاةَ، وَتُؤْتِيَ الزَّكَاةَ، وَتَصُوْمَ رَمَضَانَ، وَتَحُجَّ الْبَيْتَ إِنِ اسْتَطَعْتَ إِلَيْهِ سَبِيْلًا قَالَ: صَدَقْتَ، فَعَجِبْنَا لَهُ يَسْأَلُهُ وَيُصَدِّقُهُ.

Kemudian ia berkata: Wahai Muhammad beritahukanlah kepadaku tentang Islam maka bersabda Rasulullah ﷺ: Islam adalah engkau bersaksi bahwa tidak ada tuhan yang berhak disembah kecuali Allah dan kamu bersaksi sesungguhnya Muhammad adalah utusan Allah dan kamu mendirikan sholat dan menunaikan zakat dan berpuasa di bulan Ramadhan dan beribadah haji ke Baitullah jika kamu mampu menuju Baitullah di perjalanan kemudian lelaki itu berkata: Kamu benar. maka kami kaget karenanya dia bertanya kepada Nabi dan membenarkan jawaban Nabi

قَالَ: فَأَخْبِرْنِيْ عَنِ الْإِيْمَانِ، قَالَ أَنْ تُؤْمِنَ بِاللهِ وَمَلَائِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ، وَتُؤْمِنَ بِالْقَدَرِ خَيْرِهِ وَشَرِّهِ، قَالَ: صَدَقْتَ،

Kemudian ia berkata: Beritahukanlah kepadaku tentang iman maka Rasulullah bersabda: Engkau beriman kepada Allah dan kepada malaikat Allah dan kepada kitab-kitab Allah dan kepada utusan-utusan Allah dan kepada hari akhir dan kamu beriman kepada takdir baiknya takdir itu dan buruknya takdir itu. Kemudian lelaki itu berkata: Kamu benar.

قَالَ: فَأَخْبِرْنِيْ عَنِ الْإِحْسَانِ، قَالَ أَنْ تَعْبُدَ اللهَ كَأَنَّكَ تَرَاهُ، فَإِنْ لَمْ تَكُنْ تَرَاهُ فَإِنَّهُ يَرَاكَ،

Kemudian ia berkata: Beritahukanlah kepadaku tentang ihsan maka Rasulullah bersabda: Engkau beribadah kepada Allah seakan-akan engkau melihat kepadanya dan jika engkau tidak dapat melihatnuya maka sesungguhnya Allah itu melihatmu

قَالَ: فَأَخْبِرْنِيْ عَنِ السَّاعَةِ، قَالَ مَا الْمَسْئُولُ عَنْهَا بِأَعْلَمَ مِنَ السَّائِلِ، قَالَ: فَأَخْبِرْنِيْ عَنْ أَمَارَاتِهَا، قَالَ أَنْ تَلِدَ الْأَمَةُ رَبَّتَهَا، وَأَنْ تَرَى الْحُفَاةَ الْعُرَاةَ الْعَالَةَ رِعَاءَ الشَّاءِ يَتَطَاوَلُوْنَ فِي الْبُنْيَانِ

Kemudian ia berkata: Beritahukanlah kepadaku tentang hari kiamat maka Rasulullah bersabda: Tidaklah orang yang ditanya tentang hari kiamat itu lebih mengetahui daripada orang yang bertanya kemudian ia berkata: Beritahukanlah kepadaku tentang tanda-tanda kiamat maka Rasulullah bersabda: Jika seorang budak perempuan melahirkan majikannya dan kamu melihat orang-orang yang tidak beralas kaki yang telanjang yang miskin yang mengembalakan domba mereka berlomba-lomba saling meninggikan bangunan.

ثُمَّ انْطَلَقَ فَلَبِثْتُ مَلِيًا ثُمَّ قَالَ يَا عُمَرُ أَتَدْرِيْ مَنِ السَّائِلُ؟ قُلْتُ: اَللهُ وَرَسُوْلُهُ أَعْلَمُ، قَالَ فَإِنَّهُ جِبْرِيْلُ أَتَاكُمْ يُعَلِّمَكُمْ دِيْنَكُمْ]. رَوَاهُ مُسْلِمٌ.

Kemudian lelaki itu pergi lalu aku terdiam lama kemudian Rasulullah bersabda: Wahai Umar apakah kamu tahu siapa yang bertanya? Maka aku berkata: Allah dan Rasulnya adalah yang lebih mengetahui kemudian Rasulullah bersabda: Sesungguhnya lelaki itu adalah Jibril dia datang kepada kalian mengajarkan kepada kalian tentang agama kalian] Telah meriwayatkan pada hadits ini Imam Muslim.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Ikuti Kami